Kreasi Kerajinan Tangan dari Kertas Bekas yang Indah!
. Untuk membuat kerajinan tangan ada banyak bahan yang dapat digunakan, salah satunya adalah kertas. Kertas menjadi bahan paling umum dan mudah untuk membuat kerajinan tangan. Selain itu, bahan kertas mudah didapat disekitar, baik kertas baru atau kertas bekas. Ada banyak jenis kertas yang dapat di gunakan misalkan, kertas hvs, kertas kado, karton, origami, koran, kardus dll. Berbagai kreasi kerajian bahan kertas dapat berupa hiasan dinding, keanjang, jam, kapal dll. Ada banyak cara untuk membuat kerajinan tangan dari kertas bekas, misalnya dengan teknik gunting-tempel atau paper quilling atau seni menggulung kertas yang kemudian dirangkai.

Kerajinan merupakan suatu benda yang dibuat berdasarkan atas kreatifitas pembuat. Selain dapat mengisi waktu luang anda, kreasi kerajinan tangan dari kertas dapat anda manfaatkan untuk menghias rumah atau kamar. Sebelumnya kami juga membahas kreasi populer kerajinan tangan dari kertas HVS. Tidak berlama lagi, berikut kreasi kerajinan tangan dari kertas bekas yang indah!

1. Hiasan Dinding

Jika Anda memiliki kertas bekas yang agak tebal, manfaatkan untuk membuat hiasan dinding. Anda bisa menggunakan sisa kertas bermotif maupun polos atau menyemprot lebih dahulu kertas bekas yang akan digunakan dengan cat. Potong kertas membentuk kelopak-kelopak bunga dengan beragam ukuran, dari yang kecil hingga besar. Susun helaian kelopak satu demi satu hingga membentuk bunga yang sedang mekar. Tempelkan di dinding dengan susunan sesuai selera Anda dengan perekat yang kuat.

2. Keranjang

Ternyata kertas juga bisa dijadikan keranjang lho, dan kamu bisa manfaatkan keranjang tersebut menjadi tempat sampah yang unik dan menarik. Siapkan beberapa bahan seperti, koran bekas dan lidi. Siapkan juga alat seperti gunting, lem, dan cutter. Cara membuatnya pun mudah, pertama kamu Gunting koran menjadi 4 bagian, lilitkan pada sebatang lidi dari atas ke bawah. Rekatkan ujungnya menggunakan lem, lalu setelah kering keluarkan lidi dari koran. Buat sebanyak 30 sampai 50 lintingan, dan kemudian ambil 8 buah lintingan, susun dengan bentuk mengikuti arah mata angin.

Ambil salah satu lintingan, putar ke arah kiri dengan teknik anyaman sampai habis. Dan kemudian akan membentuk dasar keranjang. Susun tiang-tiang lintingan dari atas ke bawah. Kemudian ambil lintingan lain, anyam lagi secara memutar ke atas hingga membentuk sisi keranjang. Terakhir rapikan ujung tiang dengan cara menyisipkannya ke dalam sisi keranjang. Dan keranjangpun siap untuk digunakan.

3. Pigura atau Bingkai Foto

Apabila kamu bosan dengan pigura atau bingkai foto yang seperti itu saja, kamu bisa nih coba membuat pigura dari kertas bekas. Kamu cukup siapkan bahan seperti, kardus, kain flanel, dan kertas bekas. Siapkan, gunting, lem, dan cutter. Pertama kamu bentuk pola pada kardus sesuai dengan pigura yang ingin kamu buat. Setelah itu potong kardus sesuai dengan pola yang sudah dibuat. Setelah itu tempelkan kain flanel agar permukaan bingai menjadi lebih rapih. Lalu kamu tempelkan kertas kado dan beri kaki pada bagian belakang bingkai. Dan bingkai pun langsung bisa digunakan.

4. Bunga

Hiasi dinding polos di rumah dengan kerajinan dari kertas koran. Caranya, buat bermacam-macam bentuk bunga. Tempelkan bentuk-bentuk tersebut di dinding hingga membentuk rangkaian bunga dan seekor kupu-kupu atau bentuk lain yang Anda sukai.

Ulasan di atas tentang kerajinan tangan dari kertas bekas kami harap dapat memberikan inspirasi untuk berkreasi membuat kerajinan yang indah. Sampai jumpa pembahasan selanjutnya



Sumber:

https://failfaire.org/kerajinan-dari-kertas/

https://www.brilio.net/rumah/15-ide-bikin-hiasan-dari-kertas-bekas-ini-indah-dan-bikinnya-mudah-1701252.html

https://adahobi.com/kerajinan-tangan-dari-kertas/