5+ Contoh Kreatif Kerajinan Kardus Terbaru!:kerajinan dari kardus yang bisa dijual, cara membuat tempat alat tulis dari kardus, tuliskan cara membuat kerajinan dari kardus bekas, celengan dari kardus, kerajinan dari kardus sepatu, usaha kerajinan dari kardus bekas, cara membuat kerajinan dari kardus pasta gigi, kerajinan dari barang bekas

Kerajinan merupakan hobi atau pekerjaan untuk menciptakan karya secara terampil dengan menggunakan teknik dan bahan yang bermacam-macam. Salah satu bahan kerajinan yang mudah didapat adalah kardus. Ada banyak kerajinan keren dan kreatif yang bisa dibuat dari kardus, mulai dari hiasan untuk dekorasi hingga perabotan unik. Contoh kerajinan tangan dari kardus yang mudah dibuat antara lain mobil kardus, celengan kardus, hiasan lampu, meja laptop, rumah-rumahan, dan masih banyak lagi. 

Sebuah kerajinan  dapat dibuat meskipun menggunakan barang bekas, kardus merupakan benda yang sering dibuang ini bisa dimanfaatkan menjadi barang berguna bahkan awet, murah. Kerajinan dari kardus juga dapat dijual. Kardus yang dianggap sebagai barang bekas dan bernilai rendah, ternyata bisa memiliki nilai ekonomi yang tinggi. Dengan memanfaatkan kreativitas untuk membuat berbagai kerajinan tangan, kardus lebih memiliki nilai jual yang tinggi bahkan bisa menembus pasar internasional.

Berikut Macam-macam Jenis Kerajinan dari Kardus yang Unik dan Menarik:

1. Celengan dari Kardus

Kerajinan dari kardus bekas yang mudah dibuat dengan bahan yang simpel, adalah celengan. Biasanya celengan terbuat dari bahan plastik dan kaleng, kini kamu bisa membuatnya hanya dengan kardus bekas. Kalau kamu ingin membuatnya, kamu bisa berinovai sendiri memilih bentuk dan ukuran seperti apa. Kardus juga bisa dijadikan kerajinan media campuran dengan bahan lain.

2. Keranjang Alat Tulis dari Kardus

Memiliki tempat khusus untuk alat tulis, sangat bermanfaat sekali, agar pulpen pun alat tulis lainnya tidak berantakan. Kita dapat dengan mudah membelinya di toko alat tulis, baik online pun offline. Beragam harga juga ditawarkan di sana. Namun, pernahkah terpikir untuk membuat keranjang sendiri? Ternyata kamu bisa loh membuat kerajinan dari kardus yang nantinya dijadikan sebagai tempat alat tulis. 

3. Tempat Tisu dari Kardus

Ingin memiliki tempat tisu plus menjadi hiasan rumah yang antimainstream? Buat saja tempat tisu yang berbahan dasar kardus bekas. Dengan menggunakan kotak tisu yang unik ini, pasti juga akan menambah kesan indah pada sebuah ruangan yang diberikan sebuah kotak tisu yang terbuat dari kardus ini. Memang kebanyakaan orang masih jarang menggunakannya. Jadi, bagi kalian yang memiliki inovasi dan daya kreatifitas yang tinggi, bisa memanfaatkan waktu luangmu untuk membuat kerajinan yang satu ini.

4. Pigura dari Kardus

Ternyata kardus bekas juga bisa dibuat sebagai sebuah pigura yang unik dan cantik untuk memasang fotomu. Dengan membentuk sedemikian rupa, dan dilapisi kertas daur ulang atau kertas kado, kamu sudah memiliki pigura yang elegan dan berbeda dari biasanya.

5. Bunga dari Kardus

Untuk kamu yang ingin menghias ruang tamu agar lebih elegan, kamu dapat membuat karajinan tangan berbahan dasar kardus bekas menjadi hiasan bunga. Untuk bentuknya kamu bisa mengkreasikannya sendiri. Dijamin, dengan hiasan ini, siapapun yang bertamu ke rumahmu, akan terpana melihatnya.

6. Mobil dari Kardus

Salah satu kerajinan tangan yang terbuat dari kardus adalah mobil-mobilan. Biasanya, beberapa anak kecil membuat mainan mobil-mobilan yang dibuat dengan kardus. Pembuatannya cukup mudah yaitu dengan memotong kardus dengan pola yang sesuai dengan mobil-mobilan yang akan dibuat. Selanjutnya tinggal menggunting lingkaran untuk dijadikan rodanya.

7. Tempat Alat Tulis

Kardus bekas kalian juga dapat kalian buat menjadi sebuah tempat untuk meletakkan alat tulis kalian. Kalian dapat membuatnya dengan menggunting kardus menjadi seperti tempat alat tulis lalu memberikan beberapa kolom untuk tempat berbagai macam alat tulis. Selanjutnya berilah cover agar tempat alat tulis kalian menjadi lebih bagus. 

Banyak sekali contoh kerajinan yang menggunakan bahan kardus. Jadi, bagi kalian yang memiliki waktu luang, kamu bisa membuat kerajinan ini. Jika hasilnya bagis, bisa untuk dijual. Selamat mencoba, semoga bermanfaat.




Sumber:

https://seruni.id/15-contoh-kerajinan-dari-kardus-bekas-yang-unik-dan-mudah-dibuat/

https://www.gomarketingstrategic.com/peluang-usaha-kerajinan-dari-kardus-modal-kecil-untung-besar/

https://id.wikipedia.org/wiki/Kerajinan